Pada tanggal 23 Januari 2012, saya iseng mengirimkan review dunsa via blog link ke twitter penerbit ATRIA untuk diikutkan dalam lomba review buku. Tak dinyana tak diduga, beberapa hari kemudian saya dimention bahwa saya termasuk tiga orang yang review bukunya dipilih oleh Vinca Callista si pengarang buku dan Penerbit Atria. Wow surprise lah saya... karena pengiriman review ke lomba pun pada pukul 10 malam hari terakhir batas waktu pengiriman.
Kejutan tak sampai di situ karena ternyata saya berhak mendapatkan sejumlah uang dan satu voucher yang bisa ditukar dengan buku apa pun yang terdapat di katalog ini . makin happy dan berbunga-bunga lah perasaan ini haha..
Setelah menimbang, mengingat, memilih, dan memperhitungkan dengan seksama #berasaUU, akhirnya terpilihlah 6 buku seri klasik ini sebagai penukar voucher:
1. Alice in Wonderland by Lewis Carrol
2. Heidi by Johanna Spyri
3. The Wizard of Oz by L. Frank Baum
4. Hansel and Gretel by Grimm Brothers
5. Treasure Island by Robert Louis Stevenson
6. Gadis Korek Api by H.C Andersen
Nanti kalau lagi mood, mungkin saya review satu-satu deh hehe :P . Terima kasih Vinca Callista dan Penerbit Atria.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar